Desa Wisata Labengki Raih Peringkat 2 Nasional Kategori Ekowisata di Trisakti Tourism Award 2025

9
Desa Wisata Labengki Raih Peringkat 2 Nasional Kategori Ekowisata di Trisakti Tourism Award 2025
Wakil Bupati Konawe Utara bersama Kadis Pariwisata Konawe Utara, Riyas Aritman saat mendapatkan Penghargaan di jang Trisakti Tourism Award tahun 2025, Kamis (8/5/2025). (Foto : Istimewa)

LENSATENGGARA.COM, KONAWE UTARA – Desa Wisata Labengki di Kabupaten Konawe Utara (Konut) kembali menorehkan prestasi di kancah nasional. Kali ini, Labengki berhasil meraih peringkat kedua dalam kategori Ekowisata pada ajang Trisakti Tourism Award tahun 2025.

Penghargaan bergengsi ini diterima oleh Abuhaera, yang mewakili Ikbar, dalam acara penganugerahan yang digelar di Puri Agung Grand Sahid Jaya Hotel, Jakarta, pada Kamis (8/5/2025). Saat menerima penghargaan tersebut, Abuhaera didampingi oleh Kadis Pariwisata Konawe Utara, Riyas Aritman.

Riyas Aritman mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian ini. “Alhamdulillah, Desa Wisata Labengki ini kembali meraih juara 2 lomba Desa Wisata dengan kategori ekowisata tingkat nasional,” ujarnya.

BACA JUGA :  Gua Mokobeau, Pesona Wisata Alam di Pulau Siompu, Buton Selatan

Sebelum memutuskan pemenang, tim juri Trisakti Tourism Award telah melakukan kunjungan langsung atau visitasi lapangan ke Desa Wisata Labengki. Kunjungan tersebut dilaksanakan pada tanggal 1 hingga 2 Mei 2025.

Setelah melalui proses kunjungan, verifikasi, dan finalisasi, Desa Wisata Labengki dinilai memenuhi kriteria dan masuk dalam kategori ekowisata dari total tujuh kategori yang dianugerahkan. “Jadi Desa Wisata Labengki memperoleh peringkat 2 Nasional kategori ekowisata. Desa Wisata Labengki memang khusus ekowisata karena memang dari sisi potensi dimiliki memenuhi kriteria tersebut,” jelas Riyas Aritman.

BACA JUGA :  Wakil Bupati Konawe Utara Sidak Kantor Dinas Ketahanan Pangan, Tekankan Program Ketahanan Pangan Presiden

Raihan ini menambah daftar panjang prestasi yang telah diraih Desa Wisata Labengki di tingkat nasional. Sebelumnya, pada tahun 2024, Desa Wisata Labengki berhasil meraih juara pertama dalam ajang Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) untuk Kategori Desa Wisata Berkembang.

Menurut Riyas Aritman, prestasi ini merupakan kebanggaan besar bagi masyarakat Kabupaten Konawe Utara, khususnya, dan Sulawesi Tenggara pada umumnya. “Penghargaan ini menunjukan Konawe Utara memiliki daya saing ditingkat nasional. Tentu ini bisa menjadikan Konawe Utara yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya. (*)