Rabu, Januari 28, 2026
Idul Fitri 2025 Lensatenggara
Beranda Metro Kendari Niat Cari Seafood, Artis Haykal Kamil Mengaku Alami Dugaan Pemalakan Saat Berada...

Niat Cari Seafood, Artis Haykal Kamil Mengaku Alami Dugaan Pemalakan Saat Berada di Kendari

12
Niat Cari Seafood, Artis Haykal Kamil Mengaku Alami Dugaan Pemalakan Saat Berada di Kendari
Artis sekaligus pengusaha nasional, Haykal Kamil, mengungkapkan pengalaman kurang menyenangkan yang dialaminya saat berkunjung ke Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, Selasa (27/01/2026). (Foto : Istimewa)

LENSATENGGARA.COM,KENDARI – Artis sekaligus pengusaha nasional, Haykal Kamil, mengungkapkan pengalaman kurang menyenangkan yang dialaminya saat berkunjung ke Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara, Selasa (27/01/2026). Kedatangannya yang semula bertujuan untuk membuka serta mengembangkan usaha justru diwarnai insiden yang diduga merupakan aksi pemalakan.

Peristiwa tersebut disampaikan Haykal melalui sebuah video yang diunggah di akun media sosial pribadinya. Dalam video itu, ia menceritakan kronologi kejadian saat dirinya berada di sekitar kawasan jembatan di Kota Kendari pada malam hari.

“Gue dari hotel pengen cari makan, katanya seafood disini enak enak, karena jaraknya dekat dari hotel gue memutuskan jalan kaki, namun sayangnya dalam perjalanan dan gue kena palak, sama orang yang ada di jembatan itu, bayangkan gue berempat dia berani malak, kalau gue sendiri, wah habis itu gue,” tulis haykal dalam videonya.

BACA JUGA :  Anggota Satpol PP Kendari Keroyok Pedagang hingga Viral di Media Sosial

Haykal menuturkan, dirinya sempat dihentikan oleh beberapa orang tak dikenal yang kemudian meminta sejumlah uang dengan alasan tertentu. Kejadian tersebut meninggalkan kesan mendalam, mengingat kedatangannya ke Kendari dilandasi niat baik untuk berinvestasi dan membuka peluang usaha.

Dalam keterangan unggahan video tersebut, Haykal juga membagikan cerita perjalanannya selama berada di Sulawesi Tenggara.

“Perjalanan membuka Pop Up Booth membawa kita ke Sulawesi Tenggara! 15 tahun yang lalu pernah ke Wakatobi dan Baubau, bisa kembali lagi ke Ibu kota provinsinya, Kendari. Hari pertama udah dipalak pas lagi jalan kaki, haduh, untung selamat. Nyobain kuliner seafood, rasanya enak banget” tulis, Haykal Kamil dalam sebuah keterangan dalam unggahannya.

BACA JUGA :  Protes Ombak Besar, Warga Tahan Kapal Cepat di Lautan Cempedak Konsel

Unggahan tersebut pun langsung menuai beragam tanggapan dari warganet. Sebagian besar menyayangkan insiden tersebut dan berharap aparat keamanan segera mengambil langkah tegas agar citra Kota Kendari tetap terjaga. Ada pula yang menekankan pentingnya rasa aman bagi wisatawan maupun calon investor yang datang ke daerah tersebut.

Salah satu komentar datang dari akun intansurya0808 yang menuliskan, “mohon ditindak lanjuti orang2 nakal sperti itu dikota teecinta kendari ini agar tidak mengganggu wisatawan dari luar dan mempermalukan masyarakat kendari secara luas 🙏🏻”

Hingga berita ini diterbitkan, masyarakat berharap kejadian serupa tidak kembali terjadi serta keamanan dan kenyamanan di ruang publik Kota Kendari dapat terus ditingkatkan.