UHO Kendari Gelar Donor Darah untuk Merayakan Dies Natalis ke-42

122
UHO Kendari Gelar Donor Darah untuk Merayakan Dies Natalis ke-42
Rektor UHO, Muhammad Zamrun Firihu saat melakukan donor darah dalam rangka memeriahkan dies natalis ke-42, Minggu (20/8/2023).

LENSATENGGARA.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), menggelar donor darah dalam rangka memeriahkan dies natalis ke-42, Minggu (20/8/2023).

Kegiatan donor darah tersebut dilaksanakan di Stadion MZF UHO, dan dihadiri oleh Rektor UHO, Muhammad Zamrun Firihu, beserta jajaran pimpinan universitas.

KPU Sultra launching maskot dan jingle pilgub sultra 2024
BACA JUGA :   Ribuan Wisudawan UHO Kendari Gelombang 2 Sukses Raih Gelar Akademik

“Kegiatan donor darah merupakan salah satu kegiatan sosial yang dilakukan pada Dies Natalis Universitas Halu Oleo ke 42,” Ungkapnya.

Ia menjelaskan bahwa kegiatan donor darah tersebut merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh UHO bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Sultra.

BACA JUGA :   UHO Kendari Akan Gelar Wisuda Periode Oktober 2023 -Januari 2024

“Artinya warga atau civitas akademika UHO memberikan darahnya sebagai stok darah di Palang Merah Indonesia,” ujarnya

“Jadi paling tidak memang kita berusaha mengisi Dies Natalis UHO yang ke-42 dengan kegiatan-kegiatan positif,” imbuhnya. (*/)