Rabu, Januari 28, 2026
Idul Fitri 2025 Lensatenggara
Beranda Kampus UHO Buka Akses Kerja Lewat Job Fair Bersama PT Indonesia Pomalaa Industry...

UHO Buka Akses Kerja Lewat Job Fair Bersama PT Indonesia Pomalaa Industry Park

7
UHO Buka Akses Kerja Lewat Job Fair Bersama PT Indonesia Pomalaa Industry Park
Universitas Halu Oleo (UHO) bekerja sama dengan PT Indonesia Pomalaa Industry Park (IPIP) menggelar kegiatan Job Fair yang dipusatkan di Gedung Auditorium UHO, Rabu (28/1/2026). (Foto : Istimewa)

LENSATENGGARA.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) bekerja sama dengan PT Indonesia Pomalaa Industry Park (IPIP) menggelar kegiatan Job Fair yang dipusatkan di Gedung Auditorium UHO, Rabu (28/1/2026). Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor Bidang Kerja Sama, Sistem Informasi, dan Hubungan Masyarakat UHO, Prof. Dr. H. Takdir Saili, M.Si, yang hadir mewakili Rektor UHO.

Dalam sambutannya, Prof. Takdir Saili menyampaikan apresiasi kepada PT IPIP yang dinilai responsif dalam menindaklanjuti hasil pertemuan sebelumnya. Ia menilai kolaborasi tersebut sebagai kejutan yang menggembirakan, mengingat PT IPIP merupakan mitra baru UHO yang baru pertama kali berkunjung ke kampus, namun langsung merealisasikan agenda perekrutan tenaga kerja.

“Ini merupakan sebuah kesyukuran bagi kami. Kegiatan rekrutmen yang difasilitasi secara formal oleh Universitas Halu Oleo dalam skala besar seperti ini mungkin baru pertama kali dilaksanakan,” ujarnya.

Prof. Takdir menegaskan bahwa Job Fair ini menjadi momentum penting bagi para alumni UHO untuk mengakses dunia kerja. Ia menekankan bahwa peran universitas tidak berhenti pada pencetakan lulusan sarjana, magister, dan doktor, tetapi juga memiliki tanggung jawab memfasilitasi alumni agar terserap di dunia kerja.

BACA JUGA :  UHO Kendari Semarakkan Hari Pendidikan Nasional dengan Semangat Merdeka Belajar

“Ini juga sejalan dengan perjanjian kinerja antara pimpinan universitas dan kementerian, yakni bagaimana alumni dapat dimanfaatkan oleh pihak ketiga, khususnya dalam dunia kerja,” jelasnya.

Ia berharap alumni yang nantinya diterima bekerja mampu menunjukkan dedikasi terbaik sekaligus menjaga nama baik almamater Universitas Halu Oleo. Prof. Takdir juga menegaskan bahwa proses penerimaan tenaga kerja dilakukan secara bertahap dan akan diformalkan secara reguler sesuai kesepakatan bersama PT IPIP.

Selain kerja sama dengan PT IPIP, UHO juga terus memperluas jejaring kemitraan dengan berbagai pihak, termasuk mitra luar negeri. Salah satu kerja sama internasional yang telah berjalan selama beberapa tahun terakhir adalah dengan pihak di Jepang.

Sementara itu, Aswin selaku Manajer PT KNI menyampaikan bahwa kegiatan rekrutmen tersebut merupakan tindak lanjut dari pertemuan sebelumnya antara perusahaan dan pihak UHO. Menurutnya, perusahaan terus berupaya memenuhi kebutuhan tenaga kerja dengan menjalin sinergi bersama kampus-kampus ternama di Sulawesi Tenggara.

BACA JUGA :  UHO Kendari Kembali Cetak Ribuan Wisudawan, Nanda Sri Rahayu Raih Predikat Terbaik Universitas

“Melalui Job Fair seperti ini, kami berharap bisa mendapatkan kandidat-kandidat terbaik yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan,” ungkapnya.

Aswin menjelaskan bahwa perusahaan membuka sejumlah posisi yang akan diinformasikan kepada para pelamar. Meski demikian, peserta tetap dipersilakan mengajukan lamaran meskipun posisi yang diminati belum tercantum secara spesifik.

“Masih banyak posisi yang dibuka dan nantinya akan diarahkan oleh tim rekrutmen,” tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, tim rekrutmen juga memberikan pembekalan singkat kepada peserta terkait penyusunan curriculum vitae (CV). Menurutnya, CV yang sederhana, ringkas, dan mudah dibaca justru lebih efektif dalam proses seleksi.

Ia pun berharap para peserta dapat menjadikan Job Fair ini sebagai langkah nyata dalam meraih masa depan yang lebih baik.

“Semoga apapun hasilnya nanti, ada yang terbaik bagi kita semua,” pungkasnya. (*)